Selasa, 19 Maret 2013

Kelebihan & Kekurangan Cowok Muda vs Cowok Tua

Ada sebagian orang yang lebih suka menjalin sebuah hubungan dengan pria yang umurnya lebih muda dibandingkan dengan dirinya, namun ada juga yang lebih menyukai pria yang berumur lebih tua darinya dengan alasan dia dinilai lebih bijak dan mampu mengayomi pasangannya. Banyak alasan mengapa mereka memilih satu dari kedua pilihan itu, dan untuk kamu yang masih bingung untuk memilih mana yang kamu suka, apakah cowok muda atau cowok tua, berikut adalah kelebihan dan kekurangan cowok muda versus cowok tua. 

Kelebihan cowok muda:
  1. Cowok yang lebih muda jauh bisa membuat suasana pacaran menjadi menyenangkan karena mereka tahu bagaimana membuat wanitanya senang.
  2. Cowok lebih muda cenderung lebih update dengan hal-hal yang berbau fashion sehingga membuat mereka selalu terlihat menarik dan kita pun termotivasi untuk tampil lebih menarik.
  3. Cowok lebih muda juga cenderung memiliki semangat tinggi entah itu dalam emosinya maupun dalam mencari uang, semangat dan tenaga mereka yang tidak diragukan lagi itu membuat kita bukan hanya bangga menjadi pasangannya, namun “jiwa muda”-nya pun ikut tertular.
Kekurangan cowok muda:
  1. Meskipun mereka bisa membuat pacarnya merasa senang bersamanya, tapi biasanya cowok muda cenderung tidak mempertimbangkan suatu keseriusan dalam sebuah hubungan.
  2. Yang namanya darah muda, sebagian besar dari mereka cenderung masih kekanak-kanakan dan tak jarang masih suka menunjukkan kelabilan emosinya.
  3. Karena kekanak-kanakan yang dimilikinya, mereka akan cenderung sulit diatur.
Kelebihan cowok tua:
  1. Kalau cowok muda bisa membuat suasana pacaran menyenangkan, lain halnya dengan cowok tua, mereka lebih paham bagaimana memperlakukan wanitanya dengan baik tanpa terlihat berlebihan.
  2. Kalau cowok muda terkesan tidak serius dalam berhubungan, cowok tua justru lebih serius dalam menjalani hubungannya dengan menjaga kelanggengan hubungan dia dan kekasih.
  3. Meskipun cowok tua terkesan tidak terlalu mengikuti fashion yang sedang trend tapi penampilan mereka yang rapi dan bersih tidak kalah menarik.
Kekurangan cowok tua: 
  1. Meskipun bukan jaminan, tapi cowok tua biasanya cenderung lebih posesif karena keseriusan yang dimilikinya dengan kekasih.
  2. Kalau cowok muda cenderung sulit diatur, justru cowok tua lebih suka mengatur. Karena dia merasa memiliki pengalaman lebih dan punya hak untuk mengatur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar